Rabu, April 24, 2024

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A51

Techbiz.id – Di awal tahun 2020, Samsung mengawalinya dengan merilis smartphone seri A. Ya, Samsung Galaxy A51 telah resmi menjadi ponsel pertama yang diluncurkan di Indonesia pada tahun 2020. Jika kalian cukup antusias menunggu kedatangan smartphone kelas menengah ini, maka sudah bisa di pre-order hari ini, mulai dari tanggal 10 – 17 Januari.

Sebenarnya, A51 sudah diluncurkan terlebih dahulu di Vietnam pada Desember 2019. Ini bisa dipesan melalui toko – toko online Samsung, dan juga bisa dipesan melalui GalaxyASeries.com.

Tidak seperti seri A lainnya, Galaxy A51 kali ini datang dengan desain Infinity-O Display. Berbeda dengan desain kamera depan yang mirip tetesan air seperti kebanyakan smartphone saat ini, desain kamera depan A51 hanya seukuran kamera itu sendiri, dengan begitu tidak ada ruang untuk layar yang terbuang seperti yang ada pada desain water drop. Jika kalian tahu desain bagian depan Samsung Galaxy Note 10, seharusnya kalian sudah familiar dengan desain Infinity-O Display. Ini membuatnya terlihat sangat simetris.

Selain itu, ada hal lain yang cukup menarik perhatian juga, yaitu bagian kameranya. Bukan fungsingnya, ya walaupun kamera yang dimiliki A51 ini bisa dibilang gahar juga, tapi dari bentuk desainnya. 4 kamera belakang yang dimiliki A51 tidak disusun sejajar kebawah atau kesamping melainkan membentuk huruf L. Jika kamera belakang Google Pixel dibingkai dengan kotak hitam, bingkai kamera belakang yang dimiliki A51 memiliki bentuk persegi panjang, hampir mirip lah ya. Untuk lebih jelasnya, kita akan kupas semua, mulai dari bodinya terlebih dahulu.

1. Infinity-O Display dan Warna Pastel yang Halus

Lubang kecil untuk kamera depan ini memberi kesan yang luas pada layarnya. Kesan luas ini juga didukung dengan kesimetrisan layar dengan bezelnya, semua itu didukung dengan layar andalan dari Samsung, Super AMOLED. Untuk proteksi layarnya, A51 masih menggunakan Corning Gorilla Glass 3.

Ukuran layar smartphone ini adalah 6.5” dengan resolusi Full HD 1080 x 2400 piksel yang memiliki rasio 20:9 (450 ppi). Untuk bodi bagian belakangnya ponsel ini dilapisi bahan plastik yang solid dan halus dengan dimensi 158.5 x 73.6 x 7.9 mm. Ngomong-ngomong soal bodi, A51 dibalut dengan warna pastel yang kalem, tidak mencolok, dan halus, tetapi tetap membuatnya terlihat elegan. Tubuhnya yang ramping dan mengkilap ini hadir dengan 4 warna pilihan, Prism Crush Black, White, Blue, dan Pink.

2. RAM 6 GB yang Dipadukan dengan Exynos 9611 10nm

Ponsel yang pertama kali diluncurkan di Vietnam ini membawa 3 varian yaitu, 4 GB RAM dengan 64 GB memori internal, 4 GB RAM dengan 128 GB memori internal. Dan yang terakhir adalah varian yang paling tinggi, 128 GB memori internal yang dipadukan dengan RAM sebesar 6 GB. Jika merasa masih kurang, kalian bisa menambahkan lagi kartu microSD sampai dengan 1 TB.

A51 menggunakan Exynos 9611 10nm sebagai chipsetnya, ini dipadukan dengan GPU Mali-G72 MP3. Android 10, OS baru yang pertama kali dipakai beberapa seri Google Pixel juga sudah tertanam di dalamnya, juga One UI 2 akan menemani kalian setiap menggunakannya.

3. Baterai 4000 mAh yang Mampu Bertahan Hingga 15 Jam pada Jaringan 4G

Samsung mengklaim baterai A51 mampu bertahan kurang lebih sekitar 15 jam pada jaringan 4G. Masih dari sumber yang sama, mereka mengklaim ini bisa bertahan selama kurang lebih 16 jam pada jaringan Wi-Fi, 20 jika hanya memutar video, dan 87 jam jika dipakai hanya untuk mendengarkan musik. A51 juga datang dengan charger sebesar 15 watt untuk mengisi daya yang lebih cepat.

4. Kamera Utama 48 Megapiksel dan 12 Megapiksel Kamera Ultrawide.

Kita akan bahas satu persatu 4 kamera belakang ini, mulai dari kamera yang paling atas. Jika kalian mengira di bagian paling atas adalah kamera utamanya, kalian salah, kamera di urutan pertama ini adalah kamera depth sensor beresolusi 5 MP (f/2.2) yang memiliki beberapa efek Live Focus yang bisa digunakan. Kamera utama ponsel ini justru berada di urutan kedua. A51 memiliki kamera utama dengan sensor 48 MP (f/2.0), kamera ini cukup baik menangkap semua informasi baik siang maupun malam harı. Kamera ini mampu merekam sampai dengan resolusi 2160p di 30fps. Untuk menstabilkan hasil video agar tidak goyang-goyang di situasi seperti sedang berlari Samsung sudah menanamkan teknologi EIS.

Di urutan ketiga terdapat kamera ultrawide 12MP, ini mampu menangkap lebih banyak pemandangan sampai 123°. Karena penempatan yang berbentuk huruf L ini, kamera ke-empat beraad di samping kanan kamera ultrawide. Kamera di urutan terakhir adalah kamera makro berukuran 5MP (f/2.4). Kamera ini mampu memotret objek dengan jarak yang cukup dekat dengan sangat jelas dan mendetail. Kalian juga bisa mengatur efek bokeh dari mode kamera ini sesuai kemauan. Kamera yang ditawarkan A51 terbilang sudah sangat lengkap untuk kebutuhan fotografi dikelasnya. Untuk bagian depannya, Samsung menanamkan kamera berukuran 32MP (f/2.2) yang mampu merekam video beresolusi 1080p di 30fps.

Sebelum mengakhiri artikel ini, ada beberapa fitur yang belum kita bahas yaitu adanya On-Screen Fingerprint, Game Booster. Untuk fitur Game Booster, A51 akan melakukan tugasnya untuk membuat aktivitas bermain game kalian lebih nyaman. Fitur ini akan membuat pemrosesan grafis saat bermain game menjadi halus, mengurangi segala pengalih perhatian seperti notifikasi. Dan juga mengoptimalisasi baterai, temperatur ponsel dan memori.

Selain itu, A51 juga mendukung Bluetooth 5.0, Fast Charging, NFC, accelerometer, gyro, proximity, compass, 3.5mm jack dan USB type-C untuk konektornya. A51 dijual dengan harga mulai dari Rp.4.099.000 jutaan.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...