Jumat, April 19, 2024

Lewat View Once, Foto dan Video WhatsApp Akan Hilang Usai Dilihat

Techbiz.id – WhatsApp kembali menambah fitur baru dalam platform perpesanan miliknya. Lewat fitur bernama View Once, foto dan video yang dikirim akan hilang usai dilihat pengguna.

“Kami meluncurkan foto dan video View Once baru yang menghilang dari obrolan setelah dibuka, memberi pengguna kontrol lebih besar atas privasi mereka,” tulis Facebook dalam blog resminya, Selasa (4/8).

Facebook melanjutkan, fitur baru ini akan membuat pengguna lebih hemat penyimpanan perangkat mereka. Pasalnya, semua foto dan video yang telah terima tak akan tersimpan dalam memori ponsel.

Nantinya, ketika pengguna menerima foto ataupun video, maka sang pengirim media tersebut akan mendapat notifikasi bahwa kontennya telah dibuka. Pesan yang dikirim dengan fitur View Once juga akan mendapat tanda angka 1 yang dilingkari.

Selain itu, pesan berupa foto dan video yang dikirim juga tak bisa langsung dilihat, pengguna harus mengetuk terlebih dulu untuk bisa menontonnya. Pengguna juga tak perlu khawatir karena fitur ini telah dilindungi oleh enkripsi end-to-end.

Baca juga: WhatsApp Uji Fitur Cadangkan Pesan di Cloud dengan Enkripsi

Fitur View Once kabarnya akan digulirkan secara bertahap mulai Minggu ini. Belum bisa dipastikan apakah Indonesia akan menjadi salah satu negara yang akan segera menerima kehadiran fitur baru tersebut.

Namun sebelum itu, perlu diketahui bahwa fitur Once View baru bisa digunakan pada pesan perorangan, belum berlaku pada pesan grup.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...