Kamis, April 25, 2024

Pasar Smartphone 5G Catatkan Pertumbuhan Positif selama Q2 2021

Techbiz.id – Pangsa pasar smartphone 5G di Indonesia mengalami pertumbuhan yang positif sepanjang kuartal II (Q2) di 2021.

Berdasarkan laporan dari Indonesia Channel Share Tracker milik Counterpoint, pangsa smartphone 5G secara keseluruhan mencetak pangsa pasar 7 persen di Q2 2021.

Angka pengiriman smartphone 5G tersebut naik dari kuartal pertama di 2021, dimana meraup 4 persen pangsa pasar.

Analis Riset dari Counterpoint, Paula Ruth mengatakan, kenaikan pasar smartphone 5G dapat terjadi karena dipicu oleh meluncurnya layanan 5G komersial dari dua operator di Indonesia.

“Selama Q2, operator telekomunikasi top negara Telkomsel dan Indosat Ooredoo mulai meluncurkan layanan komersial 5G, dimana secara bertahap memperluas jangkauan.” ujar Ruth, seperti dilansir dari laman resmi Counterpoint, Kamis (30/9/2021).

“Kami memperkirakan minat untuk ponsel 5G akan tumbuh seiring adanya layanan 5G atau mengantisipasi layanan tersebut” imbuhnya.

Selain perangkat 5G, secara keseluruhan pangsa pasar smartphone Indonesia juga mencatatkan pertumbuhan positif pada kuartal kedua tahun ini.

Baca juga: Xiaomi Pimpin Pasar Smartphone Indonesia di Q2 2021

Counterpoint melaporkan, Indonesia berhasil tumbuh sebesar 28 persen secara year over year (YoY), meningkat sebanyak 22 persen dari kuartal sebelumnya.

Momen lebaran Idul Fitri serta peluncuran beberapa smartphone anyar, dikatakan Ruth, menjadi pendorong meningkatnya pasar smartphone Tanah Air.

“Pertumbuhan yang kuat pada kuartal II-2021 didorong oleh pulihnya permintaan konsumen, permintaan yang tertahan, dan perayaan Idul Fitri, dikombinasikan dengan adopsi smartphone yang cepat,” tutur Ruth.

Ruth melanjutkan, Indonesia turut mengalami pertumbuhan pasar smartphone daring. Menurut Counterpoint, pengiriman smartphone secara daring kini mencapai 19 persen dari total jalur penjualan smartphone di Indonesia.

Adapun, perolehan tersebut lebih tinggi dibanding dengan sebelum pandemi yang hanya mencapai 13 persen pada kuartal pertama tahun lalu.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...