Jumat, April 26, 2024

Clubhouse Tambah 3 Fitur Baru, Apa Saja?

Techbiz.id – Aplikasi obrolan audio, Clubhouse meluncurkan fitur baru Clips, Replays, dan Pencarian Universal.

Fitur tersebut dirilis berdasarkan komunitas yang menyukai momen-momen menyenangkan yang terjadi di Clubhouse, dan berharap dapat mengulang dan mendengarkan kembali, atau bahkan membagikan momen tersebut kepada orang lain.

“Kapan pun pengguna dapat membantu menciptakan momen hebat atau ada kutipan bagus, lalu dapat membagikannya lebih jauh dan luas,” tutur Co-creator dan chief executive Clubhouse, Paul Davison, dikutip dari Gagdet NDTV, Senin (4/10/2021).

Berikut pemaparan lebih lanjut mengenai ketiga fitur tersebut:

Fitur baru Clubhouse

Clips

Fitur dengan ikon gunting kecil ini memungkinkan pengguna untuk merekam dan membagikan cuplikan momen berdurasi hingga 30 detik.

Fitur baru Clubhouse

Cuplikan singkat Clubhouse itu pun dapat dibagikan kepada orang lain, sehingga mereka dapat mengetahui momen tersebut. Apabila tertarik, mereka juga dapat bergabung dalam room tersebut.

Pasalnya, bersamaan dengan membagikan cuplikan, juga terdapat tautan yang akan membawa mereka ke room tersebut di Clubhouse. Sehingga, mereka bisa ikut mengobrol dan berdiskusi tentang cuplikan yang mereka lihat sebelumnya.

Namun, fitur Clips saat inj masih berupa versi beta, dan baru bisa dinikmati oleh para kreator dalam jumlah terbatas.

Replays

Mirip seperti Clips, fitur Replays juga memungkinkan para kreator merekam sebuah room.

Jika fitur Replays diaktifkan, mereka dapat merekam atau menyimpannya ke profil dan klubnya, atau mengunduhnya agar dapat membagikan room tersebut ke platform lainnya.

Fitur ini sangat membantu para kreator untuk menarik lebih banyak audiens ke dalam room, lantaran dapat disimpan dalam profil mereka.

Baca juga: Pegguna Clubhouse Sudah Bisa Gunakan Wave untuk Mulai Percakapan

Pencarian universal

Cukup mengetikkan sebuah tema ataupun nama sang kreator dalam kolom pencarian Clubhouse, maka pengguna akan melihat room terkait. Hasil pencarian akan menunjukkan room yang tengah berlangsung ataupun akan terlaksana.

Layaknya Clips dan Replays, fitur ini juga akan membantu para kreator atau club untuk menjaring lebih banyak audiens. Pencarian universal sudah tersedia bagi pengguna Clubhouse baik di iOS maupun Android.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...