Rabu, April 17, 2024

DANA Connect Majukan Industri Batik dengan Akselerasi Digital

Techbiz.id – dalam rangka memeringati Hari Batik Nasional yang jatuh pada 2 Oktober, DANA kembali menggelar forum diskusi antar pemangku kepentingan, yaitu DANA Connect dengan tema “Akselerasi Digital untuk Kemajuan Batik dan Industri Budaya Indonesia”.  

Melalui DANA Connect kali ini, DANA bermaksud ambil bagian dalam pelestarian budaya Nusantara dengan membantu pelaku UMKM batik maupun industri berbasis budaya dalam melakukan transformasi digital.

“Batik sebagai salah satu bentuk industri berbasis budaya tidak hanya melestarikan kultur Indonesia tapi turut berkontribusi bagi perekonomian nasional. Mengacu kepada data dari Kementerian Perindustrian, batik berkontribusi signifikan terhadap perekonomian nasional dan telah menyerap lebih dari 200.000 tenaga kerja,” ujar Vince Iswara, CEO dan Co-Founder DANA.

Menurut Vince, hadirnya ekosistem digital diharapkan dapat memberikan dukungan bagi perajin batik dan usaha berbasis budaya lainnya agar mampu bertahan dan menjadi bagian dari pelestarian budaya Indonesia.

Baca juga: Pengguna DANA Bisnis Tembus 300.000 Mitra

“Hal ini tentunya harus diiringi kerja sama dan sinergi dari berbagai pihak, termasuk pemerintah, masyarakat, dan pihak swasta sebagai kunci bagi kemajuan industri budaya yang menjadi bagian identitas bangsa,” imbuhnya.   

Vince menambahkan, sejak meluncurkan DANA Bisnis, DANA dan telah banyak membantu pelaku UMKM di berbagai daerah di Indonesia termasuk mereka yang bergerak di industri kriya dan tekstil dalam mendigitalisasi transaksinya. Saat ini DANA Bisnis sudah digunakan oleh lebih dari 330.000 UMKM dari total 85 juta pengguna DANA.

“Tidak hanya dari sisi akselerasi digitalisasi UMKM, DANA pun berupaya untuk meningkatkan kompetensi pelaku industri berbasis budaya dengan memberikan pelatihan dan pendampingan berkelanjutan bersertifikat lewat DANA Academy. Dengan pembaruan fitur DANA Bisnis yang senantiasa dilakukan, DANA berharap dapat memajukan perajin batik agar berdaya bersaing dan membuka kesempatan yang makin luas untuk berkembang, sehingga batik sebagai budaya bangsa tetap lestari,” jelasnya.

DANA Connect merupakan bagian dari inisiatif DANA untuk menghubungkan seluruh pemangku kepentingan termasuk pemerintah, lembaga keuangan, dan mitra dalam satu forum diskusi. DANA Connect sekaligus menegaskan komitmen inisiatif DANA untuk menghadirkan edukasi berkelanjutan bagi para mitra usaha, khususnya UMKM.

DANA Connect diharapkan mampu meningkatkan literasi digital dan inklusi keuangan, memberikan inspirasi dan membangkitkan semangat untuk tetap berjuang dan bangkit dari hantaman pandemi, serta membuka kesempatan bagi komunitas ekonomi kreatif dan UMKM untuk berkolaborasi.

Pelestarian budaya dan identitas bangsa melalui UMKM akan terus didukung DANA lewat teknologi terdepan dan inisiatif lainnya. Sementara itu, DANA Connect juga menjadi agenda perhelatan berkala yang digelar guna mempertemukan seluruh ekosistem ekonomi untuk mendukung UMKM yang mandiri dan sehat.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...