Jumat, April 19, 2024

Waspada, 11 Aplikasi Berbahaya Ini Wajib Dihapus dari Ponsel Kamu!

Techbiz.id – Jika kamu merupakan pengguna Android yang peduli dengan privasi data dan keamanan seluler secara keseluruhan, maka terdapat 11 aplikasi berbahaya yang wajib kamu hapus.

Sebanyak 11 aplikasi ini menebar berbagai ancaman menakutkan, mulai dari rekening bank hingga kata sandi atau semua jenis layanan keuangan serta platform pengiriman uang yang ada di ponsel bisa menjadi sasaran utama.

Aplikasi tersebut mengandung trojan yang sangat berbahaya yang disembunyikan dengan hati-hati di dalam aplikasi yang cukup populer atau aplikasi yang tidak jelas, lalu dibuat agar terlihat sah agar tidak terlihat mencurigakan.

Baca juga: Segera Hapus! 8 Aplikasi Kripto Ini Sangat Berbahaya

Alih-alih berjalan seperti aplikasi lainnya, aplikasi ini justru diam-diam melakukan operasi pengambilan data yang sangat besar. Aktivitas berbahaya ini berhasil ditemukan oleh sekelompok analis keamanan di sebuah perusahaan bernama AppCensus.

Ada temuan istimewa dari laporan tersebut. Pertama dan terpenting adalah jumlah kemungkinan korban sangat mengejutkan yakni mencapai 60 jutaan dan terus bertambah.

“Setidaknya 60 juta orang diperkirakan telah menginstal aplikasi berbahaya,” demikian tulis temuan tersebut, seperti dilansir dari Phonearena (11/4/2022). Berikut daftar 11 aplikasi berbahaya yang dimaksud AppCensus:

  • Speed Camera Radar
  • Al-Moazin Lite (Prayer Times)
  • Wi-Fi Mouse (remote control PC)
  • QR & Barcode Scanner (developed by AppSource Hub)
  • Qibla Compass – Ramadan 2022
  • Simple weather & clock widget (developed by Difer)
  • Handcent Next SMS-Text with MMS
  • Smart Kit 360
  • Al Quran MP3 – 50 Reciters & Translation Audio
  • Full Quran MP3 – 50+ Languages & Translation Audio
  • Audiosdroid Audio Studio DAW

Jadi, jika ponsel kamu telah menginstal salah satu dari 11 aplikasi tersebut, maka segera untuk menghapusnya dari ponsel, demi keamanan data seluler.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...