Jumat, April 19, 2024

WhatsApp Gulirkan Fitur Reaksi Emoji

Techbiz.id – WhatsApp mengumumkan bahwa mereka baru saja menambahkan fitur reaksi emoji ke aplikasi obrolannya.

Sesuai dengan namanya, ‘Reaksi Emoji’  memungkinkan pengguna untuk lebih mengekspresikan perasaan terhadap sebuah pesan tanpa harus mengirim emoji individu sebagai pesan.

Artinya, alih-alih membalas pesan dengan emoji di WhatsApp, pengguna kini bisa meresponnya hanya melalui Reaksi Emoji.

Meskipun perusahaan mengumumkan reaksi di samping fitur komunitas barunya, tetapi fitur reaksi tetap akan tersedia di semua obrolan saat diluncurkan.

Sejauh ini, Reaksi Emoji Masih tersedia dalam 6 emoji berbeda, mulai dari jempol, hati, emoji tertawa, hingga ikon dua tangan.

“Kami dengan senang hati mengumumkan bahwa fitur Reaksi akan hadir di WhatsApp,” tulis Will Cathcart, kepala WhatsApp, seperti dilansir dari The Verge, Jumat (15/4/2022).

Will menambahkan, nantinya fitur ini akan mendukung “semua emoji dan warna kulit” di masa depan.

Baca juga: WhatsApp Bakal Siapkan Tab Khusus ‘Komunitas’

Selain mengumumkan fitur Reaksi Emoji, WhatsApp juga mengumumkan penggunanya kini dapat berbagi file yang jauh lebih besar.

Semula ukuran file maksimum hanya pada 100 MB, kini naik menjadi 2GB. Ini juga meningkatkan jumlah orang yang dapat melakukan panggilan suara sekaligus dari delapan menjadi 32.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...