Kamis, April 25, 2024

Ponsel Murah Redmi 10A Tiba di Indonesia, Harganya?

Techbiz.id – Menyusul Redmi 10C, Xiaomi kembali merilis Redmi 10A di Indonesia. Sama dengan saudaranya, Redmi 10A juga hadir dengan harga yang terjangkau.

Bahkan lebih murah dari banderol harga yang ditawarkan Xiaomi untuk Redmi 10C beberapa waktu lalu. Dengan kisaran harga sejutaan, ponsel ini ditunjukkan untuk mendukung aktivitas keseharian.

“Redmi 10A ditujukkan ke para anak muda yang mencari ponsel yang bisa diandalkan, baik dari SMP, SMA, atau kuliah. Mereka cari ponsel yang pasti-pasti aja buat aktivitas sehari-hari,” kata Calvin Mobil, Product Marketing Manager Xiaomi Indonesia, melalui konferensi virtual, Kamis (19/5/2022).

Harga Xiaomi Redmi 10A

Ponsel harga 1 jutaan Xiaomi ini tampil dengan membawa desain uni body yang tampil dalam tiga warna berbeda, yakni Graphite Gray, Chrome Silver, dan Sky Blue.

Di bagian depannya, terdapat layar berukuran 6,53 inci dengan resolusi HD+ atau 1600 x 720 piksel. Mengusung desain Dot Drop Display, Redmi 10A sudah membawa kamera depan beresolusi 5 MP.

Suksesor Redmi 9A ini sudah dilengkapi dual kamera dengan komposisi, kamera utama 13MP dan kamera depth 2MP. Ikut hadir pula fingerprint sensor yang menyatu dengan modul kamera.

Baca juga: Rilis Besok, Ini Bocoran Spesifikasi Redmi 10A di Indonesia

Soal performa, Redmi 10A diperkuat chipset MediaTek Helio G25 yang disandingkan dengan opsi penyimpanan 3 GB/32 GB dan 3 GB/64 GB.

Xiaomi menambahkan fitur RAM Extension yang bisa memperluas RAM menjadi 4 GB. Baterainya berkapasitas 5.000mAh dengan pengisian daya 10W.

Ponsel Xiaomi ini menjalankan MIUI 12.5 berbasis Android 11. Adapun fitur lainnya meliputi dual SIM, port Micro USB, lubang jack audio 3.5mm, dan slot Micro SD hingga 1TB.

Harga dan Ketersediaan

Di Indonesia, harga Redmi 10A varian 3GB/32GB adalah Rp 1.499.000, sementara varian kapasitas 3GB/64GB dibanderol Rp 1.599.000.

Redmi 10A sudah mulai tersedia di pasaran pada 25 Mei 2022 pukul 14.00 WIB mendatang.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...