Jumat, April 26, 2024

iOS 16 Dukung Kemampuan Lihat Password Wifi di iPhone

Techbiz.id – Melalui ajang Worldwide Developers Conference (WWDC) 2022, Apple memperkenalkan sistem operasi terbarunya, iOS 16. OS Apple ini membawa sejumlah peningkatan fitur baru. Salah satunya adalah dukungan kemampuan untuk melihat password WiFi di iPhone dengan iOS 16.

sesuai namanya, fitur ini memungkinkan pengguna mengetahui password dari WiFi yang tengah digunakan di iPhone.

Hal ini memudahkan pengguna daripada harus mencari-cari kata sandi WiFi yang telah terhubung. Dilansir dari The Verge (13/6/2022), pengguna bahkan juga bisa menyalin dan membagikan password tersebut.

WiFi iOS 16

Terutama kepada pengguna lain yang ingin terhubung dengan WiFi tersebut. Adapun Apple akan meminta pengguna melakukan verifikasi melalui Face ID (scan wajah), Touch ID (sidik jari), atau passcode (kata sandi) sebelum melihat password.

Pertama-tama, pengguna akan diminta untuk menekan logo berwarna biru di samping nama WiFi. Nantinya, pengguna akan diarahkan ke halaman rincian jaringan.

Baca juga:

Kemudian, pengguna dapat mengetuk kolom “Password”, lakukan verifikasi terlebih dahulu sesuai syarat yang ditentukan. Jika sudah maka password WiFi akan terlihat. Pengguna bisa menyalin kata sandi ini lalu membagikannya dengan pengguna lain.

Sebagai informasi, iOS 16 saat ini baru dirilis untuk versi pengembang. Sementara versi beta dari OS ini rencananya akan dirilis Juli 2022 mendatang.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...