Minggu, November 10, 2024

Akun Twitter Bjorka Kembali Ditangguhkan, Singgung Sejumlah Pejabat Tinggi

Techbiz.id – Akun Twitter Bjorka (@bjorkanism) ditangguhkan oleh Twitter pada Minggu (11/09) lalu. Sebelumnya, ia juga mewanti-wanti perihal akunnya yang bakal disuspen melalui cuitan Twitter.

Pada Senin (12/09), peretas Bjorka kembali membuat akun Twitter baru dengan username @bjorxanism sekitar jam 10 pagi. Di akun barunya, Bjorka baru sempat mencuit beberapa utas saja sebelum akhirnya akun tersebut disuspen lagi oleh Twitter.

“Karena saya tidak pernah membagikan materi hacking ke twitter sama sekali. semua aktivitas berbahaya yang saya lakukan (ada) di Telegram. Lalu mengapa Anda (Twitter) menangguhkan akun saya sebelumnya? pedoman komunitas mana yang saya langgar? atau Anda hanya ingin bisnis Anda aman di Indonesia?” imbuhnya.

Selain mengeluhkan akun yang ditangguhkan, Bjorka juga sempat menyinggung sejumlah pejabat tinggi dalam cuitannya seperti Kapolri Listyo Sigit Prabowo, Menkominfo Jhonny G. Plate, Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Perihal penangguhan akun Twitter-nya, Bjorka mengaku ingin istirahat dahulu melalui channel Telegram-nya.

“Ya Twitter saya ditangguhkan lagi. Saya akan istirahat dulu untuk saat ini. Sampai jumpa lagi dan saya cinta kalian semua,” tulisnya di grup telegram Bjorkanism.

“Tenang saja ini tidak akan lama,” pungkasnya.

Bjorka Doxing Sejumlah Pejabat Tinggi

Bjorka baru-baru ini menggemparkan publik dengan membocorkan sejumlah data penting pemerintah. Bahkan, ia juga doxing sejumlah pejabat tinggi seperti Menteri Komunikasi dan Informasi, Jhonny G. Plate.

Tidak hanya itu, dalam akun Telegram miliknya, Bjorka juga men-doxing Ketua DPR RI Puan Maharani. Data yang disebarkan mencakup biodata hingga nomor telepon dan alamat.

Peretas yang mengaku berbasis di Polandia ini juga mengancam akan membocorkan data Pertamina.

Baca Juga:

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...