Rabu, April 24, 2024

XL Axiata Gelar Konser Digital Bareng Afgan

Techbiz.id – XL Axiata melalui layanan XL Home menggelar konser digital bertajuk #diRumahLebihBaik bersama penyanyi papan atas Afgan.

Konser yang akan dilakukan secara live pada Senin, (6/4), pukul 12.00 – 13.00 WIB tersebut yang merupakan salah satu inisiatif XL Axiata untuk ikut menjaga semangat pelanggan dan masyarakat luas yang sedang melakukan physical distancing di rumah. Pelanggan bisa menyaksikan acara ini pada pukul 12.00 – 13.00 WIB melalui Instagram @xlhomeid.

“Dengan XL Home kami menyediakan layanan Internet super cepat dan home entertainment untuk mendukung himbauan pemerintah kepada masyarakat untuk beraktivitas bekerja, belajar dan beribadah dari rumah, termasuk pula aktivitas bersantai bersama keluarga menikmati berbagai inovasi hiburan,” ucap Corporate Strategy & Business Development Director XL Axiata, Abhijit Navalekar.

Konser digital ini menurut Abhijit merupakan salah satu inovasi untuk menghibur masyarakat. Semoga melalui program ini, pelanggan khususnya pecinta musik tetap dapat menikmati acara konser meskipun berbeda nuansa.

“Kami juga berharap acara ini sedikit banyak dapat mengobati kerinduan masyarakat akan hiburan konser musik di tanah air yang terpaksa tidak dapat dilaksanakan semenjak adanya wabah Covid-19,” ungkapnya.

Menurut Abhijit Navalekar, konser digital ini merupakan kali kedua setelah sebelumnya XL Home bersama grup musik RAN sukses mengadakan konser digital yang mengusung tema KonseRAN pada pertengahan Maret lalu. Antusiasme masyarakat atas konser digital KonseRAN cukup besar. Acara ini dinikmati secara live oleh lebih dari 10.000 penonton di Instagram.

Tak sekadar menonton, pada konser digital, penonton dan artis pujaannya bisa saling berinteraksi secara langsung melalui komentar dan emoticon selama konser. Ingin mengulang kesuksesan yang sama, kali ini XL Home menggandeng Afgan yang memiliki basis penggemar cukup besar di Indonesia, di berbagai usia.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...