Sabtu, April 27, 2024

Hitachi Sediakan Solusi Infrastruktur Hyperconverged

Techbiz.id – Hitachi Vantara Unifies Cloud Management Menghadirkan Solusi Infrastruktur Hyperconverged terbarunya.

Solusi terbaru ini menghadirkan keuntungan bagi customer, diantaranya adalah kinerja provisioning yang lebih cepat dengan Hitachi Unified Compute Platform (UCP) Advisor.

Tersedia juga dukungan sertifikasi SAP HANA, penggunaan prosesor Intel Xenon generasi Cascade Lake terbaru yang dapat memberikan performa lebih tinggi untuk memenuhi kebutuhan perusahaan.

Baca juga: JNE Manfaatkan Kekuatan Cloud Capai Visi dalam Era Ekonomi Baru

Menurut Bobby Soni, Presiden Infrastruktur Digital Hitachi Vantara, saat pandemi ini, perusahaan mulai banyak untuk menerapkan pola kerja remote-working, serta fokus dalam meningkatkan infrastruktur yang mengedepankan keamanan siber dengan tujuan mempercepat transformasi digital.

“Hitachi Vantara selalu mendukung para CIOs dengan menghadirkan solusi infrastruktur hyperconverged terbaru yang dapat membantu mereka dalam menyederhanakan manajemen infrastruktur digital,” kata Bobby.

Solusi Infrastruktur Hyperconverged Hitachi

Hitachi memperbarui solusi HCI, yang di dalamnya termasuk lini cloud management, hybrid clouds dan public clouds dengan pengoperasian yang lebih
sederhana agar mudah diakses dan digunakan oleh customer.

Termasuk peningkatan skalabilitas dan penyederhanaan untuk lini hybrid cloud, serta mempermudah customer untuk menggandakan arsitektur data center dengan menambah kapasitasnya sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

Solusi terbaru ini dapat berjalan otomatis serta lebih pintar dari sebelumnya, dan
dapat membawa akselerasi dalam hal inovasi bisnis, meningkatkan produktifitas
sumber daya perusahaan dan mengurangi biaya operasional perusahaan khususnya untuk lini hybrid cloud, business-critical apps seperti SAP HANA, virtual desktop infrastructure (VDI) dan DevOps.

Portofolio HCI dari Hitachi Vantara diperbarui dengan peningkatan manajemen kapabilitas pada day 0-2, dan network switches IP dan SAN. Ada empat keuntungan dari Solusi Infrastruktur Hyperconverged Hitachi terbaru ini, diantaranya adalah:

  • Unified cloud management
  • Scalable performance
  • Simplified consumption
  • Streamlined Partner Sales Motion

Hitachi Unified Compute Platform HC dan Hitachi Unified Compute Platform RS
sekarang sudah tersedia dari Hitachi Vantara dan juga melalui jaringan global
serta rekan bisnis dari Hitachi Vantara

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...