Techbiz.id – OVO turut ambil bagian dalam acara Fintech Festival Bank Indonesia (FIFESBI) yang digelar pada 9-10 November 2019 di Cirebon Super Block Mall.
Pada acara ini, OVO kembali menegaskan komitmennya dalam memberikan edukasi dan sosialisasi penggunaan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) serta meningkatkan pemahaman masyarakat maupun UMKM di tengah perkembangan ekonomi digital.
Pada kesempatan ini, President Director OVO Karaniya Dharmasaputra mengatakan bahwa OVO berkomitmen penuh dalam mendukung misi pemerintah untuk menciptakan ekosistem keuangan digital yang inklusif.
“OVO juga bangga karena kembali dipercaya untuk turut serta dalam inisiatif Bank Indonesia untuk memperdalam adopsi transaksi non tunai, khususnya dengan penggunaan QRIS, yang nantinya akan digunakan secara menyeluruh pada tanggal 1 Januari 2020,” katanya.
Pada Fintech Festival Bank Indonesia (FIFESBI) di Cirebon, OVO berkesempatan memberikan pemahaman kepada UMKM dalam menghadapi ekonomi digital sebagai salah satu sumber pertumbuhan ekonomi.
Melalui penggunaan QRIS, OVO berharap dapat memberdayakan lebih banyak UMKM di Indonesia, terutama di Cirebon karena wilayah ini memiliki potensi daerah yang kaya akan keragaman kultur, budaya, kesenian, pariwisata, industri kerajinan maupun kuliner.