Sabtu, Juli 27, 2024

Metrodata Kembangkan Strategi Ini di Tahun 2020

Techbiz.id – Pada tahun 2020, PT Metrodata Electronics Tbk (“Metrodata”/“MTDL”) akan melakukan serangkaian strategi bisnis di tahun 2020 untuk memoertahan bisnis perseroan yang sudah mencapai usia 45 tahun.

Randy Kartadinata, Direktur MTDL menyampaikan, perseroan akan melanjutkan penambahan kerja sama dengan mitra baru untuk produk-produk TIK, terutama IoT, gaming, dan IT security pada unit bisnis distribusinya

Selain itu, perseroan disampaikan Randy juga akan memasarkan produk home appliance, seperti blender, shaver, vacuum cleaner, dan lain sebagainya.

“Strategi ini kami lakukan agar rangkaian produk dan jasa yang disalurkan melalui jaringan distribusi MTDL yang terbukti bertahan selama 45 tahun ini semakin lengkap lagi,” ujarnya.

Unit bisnis Solusi & Konsultasi akan melanjutkan strategi yang berbasis pada Delapan Pilar Solusi Metrodata, yang telah diselaraskan untuk mendukung Roadmap Making Indonesia 4.0 yang digagas pemerintah.

Perseroan memiliki basis yang kuat untuk menyediakan berbagai solusi terbaru untuk mendukung transformasi digital para pelanggan korporat dalam bentuk emerging technologies, seperti Big Data and Analytics, Digital Business Platform, Microservices, Testing Tools, Artificial Intelligence (AI), IT Security, dan solusi-solusi lainnya.

Selain itu, Perseroan yang sahamnya tercatat di Bursa Efek Indonesia sejak tahun 1990 ini, disampaikan Susanto Djaja, Presiden Direktur MTDL dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan untuk tahun buku 2019 memutuskan untuk membagikan dividen, sebesar total Rp81,03 miliar.

“Jumlah deviden yang dibagikan tersebut sebesar 22,7% dari laba bersih tahun 2019 yang tercatat sebesar Rp357 miliar,” jelas Susanto.

Susanto menambahkan, MTDL terus berupaya bertransformasi menjadi Digital Solution & Distribution Company, serta menunjukkan keunggulannya dalam menjawab berbagai tantangan dan kebutuhan terkait transformasi digital di banyak sektor.

“Kami terus memperluas dan mempertajam kompetensi inti kami dalam mendukung pemerintah memasuki industri 4.0 di Indonesia melalui dua lini usaha utama di bidang Distribusi Hardware dan Software, serta lini usaha Solusi dan Konsultasi MTDL,” imbuhnya.

Saat ini MTDL menyediakan produk-produk TIK yang dibutuhkan seperti PC dan notebook, server dan storage, smartphone, networking, software, dan lain sebagainya. MTDL telah bermitra dengan lebih dari 100 pemegang brand produk TIK ternama.

Melalui anak usahanya, PT Synnex Metrodata Indonesia (SMI), MTDL menjadi satu-satunya perusahaan di Indonesia yang ditunjuk Intel Corporation sebagai Intel® IoT Solution Aggregator dan bekerjasama untuk mengembangkan solusi Internet of Things (IoT) di Indonesia.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...