Kamis, Oktober 24, 2024

Pengguna Zoom Kini Bisa Matikan Video Orang Lain

Techbiz.id – Zoom terus memperluas fiturnya. Kali ini perusahaan menambahkan fitur baru yang membantu peserta Zoom untuk mematikan video orang lain.

Fitur bernama “stop incoming video” diharapkan mampu membantu pengguna dalam menghemat pemakaian kuota data.

Di sisi lain, sekaligus mengurangi kelelahan akibat terlalu sering melihat tampilan video yang muncul. Pasalnya, berkat fitur ini, video dari peserta lain tidak akan lagi muncul di layar pengguna.

Meski begitu, peserta lain tak akan mengetahui jika videonya telah disetop oleh pengguna yang mengaktifkan fitur tersebut.

“Fitur ini hanya akan berlaku pada tampilan meeting Anda, sementara peserta lain tak terpengaruh dan tidak akan menyadari (bahwa tampilan videonya disetop oleh Anda),” ujar Zoom dikutip dari laman resminya, Minggu (26/9).

Kabarnya, fitur “stop incoming video” akan tersedia untuk seluruh pengguna aplikasi Zoom mulai dari akun yang berlangganan maupun gratis. Namun, untuk dapat menikmati fitur ini pengguna harus memperbarui aplikasi Zoom mereka terlebih dahulu.

Baca juga: Telkomsel Sediakan Paket Zoom Meeting

Jika sudah, maka pengguna baru bisa mengaktifkan fitur stop incoming video secara manual. Sehingga, nantinya selama rapat atau meeting berlangsung, Zoom akan berhenti menampilkan video semua peserta rapat lain di layar pengguna.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...