Sabtu, Juli 27, 2024

Catat Pertumbuhan Positif, Surge Fokuskan Tiga Hal

Techbiz.id – Dalam paparan publiknya PT Solusi Sinergi Digital Tbk (Surge) melaporkan kembali mencatatkan pertumbuhan positif di tengah tantangan pandemi dengan mencatatkan laba bersih senilai Rp7,2 miliar.

Laba ini meningkat sebesar 685% dibandingkan periode 31 Desember 2020. Selain itu, sisi pendapatan bersih Surge mencetak pertumbuhan hingga 517 persen menjadi Rp 292,8 miliar per 30 September 2021 dari yang sebelumnya  Rp 47,5 miliar per akhir tahun 2020.

Surge juga mencatatkan kenaikan total aset sebesar 144 miliar yaitu menjadi Rp654,5 miliar per 30 September 2021, di mana sebelumnya aset perseroan tercatat di angka Rp 516,7 miliar pada akhir tahun 2020. 

CEO Surge Hermansjah Haryono mengungkapkan, sejak melantai di bursa akhir tahun lalu, sinergi dan keterpaduan layanan dalam ekosistem perusahaan mampu menunjukkan pertumbuhan positif tidak hanya bagi perseroan, tetapi juga secara langsung memberikan nilai lebih bagi para mitra yang bekerjasama dengan Surge.

Ke depan, perseroan menurut Hermansjah akan berfokus pada pengembangan tiga layanan utama, yakni jaringan infrastruktur melalui konektivitas (connectivity), media dan hiburan (media & entertainment), serta pemenuhan kebutuhan harian masyarakat (daily needs).

Baca juga: Surge Tawarkan Inovasi dan Solusi Digital

“Ke semua upaya ini bermuara pada komitmen kami dalam membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui teknologi,” ungkapnya. 

Pengembangan layanan konektivitas (connectivity) terus dilakukan Surge melalui anak usaha PT Integrasi Jaringan Ekosistem (Weave) yang tengah dalam tahap penyelesaian pembangunan jaringan serat optik berkapasitas besar di sepanjang rel kereta api di Pulau Jawa.

Hingga kini, progres pembangunan sudah selesai mencakup ruas Manggarai – Bogor, Manggarai – Cikarang, DKI Jakarta; dan Cikarang – Bandung. Keseluruhan penyelesaian penggelaran sepanjang pulau Jawa ditargetkan selesai pada kuartal 1 tahun 2022. 

Untuk layanan selanjutnya, yakni kebutuhan harian masyarakat (daily needs), perseroan akan menghadirkan tiga program utama. Pertama adalah Gudang Kreatif, yakni program kolaborasi Surge, INKUD dan dengan kementerian terkait untuk mendorong optimalisasi ekonomi mikro dan ekonomi kreatif di daerah melalui serangkaian program pembinaan dan fasilitas bagi pelaku usaha UMKM dan insan kreatif.

Kedua adalah kolaborasi media dimana Surge akan berkolaborasi dengan media lain seperti Asosiasi TV Lokal Indonesia (ATVLI), Etabtech, dll, untuk mengumpulkan konten lokal dan mengoptimalkannya melalui saluran distribusi. Kemudian, ketiga adalah platform kreatif, dimana Surge akan membuat platform terintegrasi sebagai distribusi saluran untuk pembuat konten dalam mendukung materi iklan.

Dalam hal ini, Linikini yang merupakan bagian dari MacroAd akan memegang peranan penting dalam mengoptimalkan talenta-talenta lokal terbaik untuk menghasilkan konten hiburan menarik di media MacroAd bagi masyarakat.

Untuk pengembangan media dan hiburan (media & entertainment), perseroan tengah dalam tahap pembangunan sebanyak 1.580 edge data center klasifikasi Tier 2 dengan point of presence (POP) yang tersebar di stasiun kereta api dan gudang Koperasi Unit Desa (KUD).

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...