Sabtu, April 27, 2024

Huawei Bakal Boyong P40 dan P40 Pro Plus ke Indonesia

Techbiz.id – Huawei akan memboyong P40 dan P40 Pro Plus ke pasar Indonesia untuk melengkapi rangkaian smartphone flagshipnya di jajaran keluarga P40 Series

Jajaran produk smartphone Huawei seri P yang datang di Indonesia dilengkapi dengan EMUI 10.1 yang dapat menyempurnakan strategi ekosistem untuk semua skenario “1+8+N” dengan memungkinkan perangkat melampaui batasan perangkat keras dan mewujudkan kolaborasi antar perangkat teknologi yang sebenarnya.

Melengkapi HUAWEI P40 Pro yang sebelumnya sudah tersedia untuk pasar Indonesia, HUAWEI P40 dan HUAWEI P40 Pro Plus memilki spesifikasi yang tidak kalah bersaing dari smartphone lainnya.

Masing-masing dari seri HUAWEI P40 ini dilengkapi dengan Chipset Kirin990 5G SOC yang mendukung kinerja dari perangkat jadi lebih maksimal dan Largest Ultra Vision Sensor untuk 24Hr All Day Super Definition Photography.

Huawei P40 Pro Plus

Yang membedakan dari HUAWEI P40 Pro+ adalah dimensi tampilan layar utamanya dengan jenis OLED seluas 6.58 inci, sedangkan HUAWEI P40 lebih kecil dengan ukuran 6.1 inci yang menyesuaikan juga dengan dimensi keseluruhan dari ponsel ini.

Lo Khing Seng, Deputy Country Head Huawei Consumer Business Groups menjelaskan, Huawei sangat bersemangat untuk memperkenalkan Huawei P40 dan P40 Pro+ di pasar Indonesia

“Kami telah menerima berita baik dan berbagai persepsi positif untuk Huawei P40 Pro yang telah hadir di Indonesia. Oleh karena itu kami semakin bersemangat untuk memperkenalkan Huawei P40 dan P40 Pro plus,” ungkapnya.

Lengkapnya kehadiran seri P40 diharapkan Lo Khing Seng di pasar Indonesia yang dapat melengkapi berbagai perangkat ekosistem Huawei lainnya yang sudah tersedia seperti smartwatch, tablet, PC dan perangkat terbaru seperti HUAWEI Eyewear. 

“Dalam upaya meningkatkan produktivitas serta mengedepankan inovasi terbaik dengan perangkat layanan kami, Huawei P40 dan P40 Pro+ akan segera hadir di Indonesia dengan berbagai hadiah dan penawaran menarik.” tutup Khing Seng.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...