Kamis, April 25, 2024

Segera Rilis, Intip Spesifikasi Oppo Reno4

Techbiz.id – Oppo segera merilis penerus Reno3 di Indonesia. Perangkat andalan, Oppo Reno4, diklaim membawa 3 trend utama, mencakup tampilan, teknologi, dan fotografi, sebagai spesifikasi unggulannya.

Melalui acara Pre-Launch, Senin (3/8), Aryo Meidianto mengatakan bahwa Reno4 hadir untuk menyasar muda middle-up income, dan pekerja.

“serta mahasiswa yang memiliki ketertarikan dengan tren teknologi di rentang usia 20-30 tahun.” tambah Aryo.

Spesifikasi Reno4

Seperti yang dikatakan sebelumnya, Reno4 diklaim membawa tren pada tampilan. Dengan bodi 0,15mm, membuat perangkat premium Oppo itu lebih tipis dari pendahulunya.

Reno4 mengemas layar AMOLED 6,4 inci disertai dengan proteksi Corning Gorilla Glass 3 dan Gorilla Glass 5 untuk bodi belakang. Menariknya, konsep Dual-Punch Hole yang dibawa Reno4 menyertakan teknologi canggih berupa sensor smart AON.

Sensor itu memiliki fitur berupa Smart Alyways-On agar menjaga layar tetap menyala, smart spying prevention yang mencegah orang lain mengintip notifikasi, serta smart air control yang mendukung kontrol smartphone tanpa menyentuhnya.

Dual-Punch Hole itu juga dihuni dengan kamera depan 32 Megapiksel untuk kebutuhan selfie. Oppo juga menambahkan 4 lensa lainnya, mencakup 48MP kamera utama, 8MP ultrawide, 2MP lensa makro dan 2MP lensa Mono.

Baca juga: 6 Fitur Kamera Baru Oppo Reno4

Kemampuan fotografinya didukung dengan sejumlah fitur baru, seperti AI Color Potrait, Monochrome Video, Night Flare, Ultra Steady Video 3.0, serta 960fps Slow-Mo.

Khusus performa, Reno4 membawa prosesor Snapdragon 720G dengan mengoptimalkan semua teknologi yang ada. Ini dipasangkan dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal 128GB. Tersedia juga slot Micro SD untuk menambah penyimpanan hingga 256GB.

Seperti biasanya, Reno Series juga didukung dengan pengisian cepat. Di Reno4, Oppo menyertakan 30W VOOC 4.0 untuk baterai 4015mAh.

Dikatakan, dapat mengisi penuh baterai hanya dalam watu 57 menit. Reno4 menjalankan ColorOS 7.2 berbasis Android 10 untuk pertama kalinya. Untuk mengetahui spesifikasi lebih lanjut, tunggu peluncuran Reno4 pada 6 Agustus pekan ini.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...