Jumat, Mei 17, 2024

OPPO Ajak Perbaiki Ponsel di Service Center Resmi, Ada Diskon 30%

Techbiz.id – OPPO mengajak para pengguna yang mengalami kerusakan pada ponsel OPPO untuk memperbaiki secara langsung di Service Center resminya.

Ajakan ini diumumkan oleh Aryo Meidianto, PR Manager OPPO Indonesia, melalui program baru bernama Phone Protection Plan (PPP).

“Sebenarnya program ini untuk mengedukasi konsumen, agar mereka melakukan perbaikan hanya di pusat perbaikan yang resmi seperti Oppo Service Center,” kata Aryo saat acara Fun Match with Bigetron di OPPO Store Karawaci, Tangerang.

Aryo mengatakan, akan banyak keuntungan yang bisa dirasakan pengguna ketika memperbaiki perangkatnya secara langsung di Service Center resmi.

Misalnya saja, pelanggan yang datang untuk memperbaiki spare part tertentu seperti layar, mainboard, back cover, dan lainnya bisa mendapat diskon hingga 30 persen.

Penawaran ini tidak hanya perangkat baru tapi juga perangkat terdahulu. “Perangkat keluaran tahun 2018, 2019. Tergantung dari perangkatnya masing-masing. Dari semua series, tipenya tertentu.” jelas Aryo.

Baca juga: Buktikan Kemampuan Gaming, OPPO Gelar Reno7 Series 5G Fun Match Bareng Bigetron

Selain itu, OPPO juga membebaskan pelanggan dari biaya jasa perbaikan. Adapun program ini akan berlangsung sampai 31 Desember 2022.

Tidak hanya memberikan diskon serta bebas biaya perbaikan, OPPO pun menjanjikan kualitas profesionalisme para staff OPPO Service Center.

Hal ini karena setiap bulannya selalu ada sertifikasi bagi para teknisi dan staff untuk gerai resmi OPPO.

“Kalau teman-teman di Oppo Service Center selalu melakukan sertifikasi setiap enam bulan sekali,” pungkas Aryo.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...