Jumat, April 26, 2024

Update Harga Oppo Reno4 F Juli 2021, Jadi Rp 3 Jutaan!

Techbiz.id – Belum setahun sejak dirilis di Indonesia pada Oktober 2020 lalu, Oppo Reno4 F sudah dibanderol dengan harga yang lebih terjangkau memasuki pertengahan Juli 2021.

Ponsel pintar Oppo itu sendiri menawarkan keunggulan pada sektor kamera dan desain yang diusungnya. Lantas, berapa harga Oppo Reno4 F pada Juli 2021? Simak selengkapnya!

Harga Oppo Reno4 F Juli 2021

Berikut rangkuman harga Oppo Reno4 F yang didapat dari toko resmi Oppo dalam platform e-commerce:
• Oppo Reno4 F (8 GB/128 GB) = Rp3.799.000

Sebagai perbandingan, ini harga Reno4 F saat awal tiba di Indonesia :
• Oppo Reno4 F (8 GB/128 GB) = Rp4.299.000

Dengan demikian, harga Reno4 F saat ini terpaut senilai Rp 500 ribu jika dibandingkan dengan harga saat awal dirilis. Perlu diketahui, harga bisa saja berbeda, tergantung dari platform e-commerce tersendiri.

Bagi Kalian yang menginginkan Oppo Reno4 F dengan banderol harga tersebut, bisa mengunjungi tautan atau link disini.

Tentunya momen ini tak bisa dilewatkan bagi Kalian yang memang menginginkan smartphone Oppo. Apalagi, kualitas seri premium dari Oppo sudah tak bisa diragukan.

Baca juga: Update Harga Oppo Reno4 Pro Juli 2021, Diskon Rp 2,2 juta!

Reno4 F sendiri memiliki desain Shiny Matte yang akan menghasilkan banyak warna berbeda saat terkena cahaya. Di bagian depan, terpampang layar Super AMOLED seluas 6,43 inci dengan resolusi 2.400 x 1.080 piksel dan aspect ratio 9:20.

Oppo turut membekalinya dengan proteksi Corning Gorilla Glass 3 Plus. Hadir pula kamera selfie ganda, dengan kamera utama 16 MP bersama depth sensor 2 MP.

Kemudian, terdapat empat kamera yang tersusun atas kamera utama 48 MP, kamera ultra wide angle 8 MP, kamera 2 MP mono, dan kamera 2 MP mono.

Dari sisi performa, Reno4 F mengandalkan prosesor Mediatek Helio P95 yang dipadukan dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB. Apabila terasa kurang, kapasitas penyimpanan masih bisa diperluas dengan MicroSD hingga 512 GB.

Perangkat turut dilengkapi dengan baterai 4.000 mAh, fast charging 18 Watt, USB Type-C, jack audio 3,5 mm, fingerprint in display. Di Indonesia, Oppo Reno4 F tersedia dalam varian warna Matte Black dan Metallic White.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...