Sabtu, April 27, 2024

OPPO Service Center Dilengkapi Teknisi Bersertifikat

Techbiz.id – Untuk mendukung layanan purna jualnya, OPPO Indonesia hingga saat ini telah memiliki sebanyak 117 service center yang tersebar di seluruh provinsi yang ada Indonesia.

Menurut PR Manager OPPO Indonesia, Aryo Meidianto, sejak tahun 2014 OPPO sudah mengembangkan service center sesuai ketentuan yang ada untuk mendukung layanan bagi pengguna produknya.

“OPPO sudah mengembangkan service center sejak tahun 2014, satu tahun setelah OPPO hadir di Indonesia yang dikelola secara mandiri dan tidak melibatkan pihak ketiga,” jelasnya.

Untuk menjaga kualitas dari layanan perbaikan perangkatnya, seluruh teknisi yang ada di OPPO Service Center bahkan sudah mendapat sertifikasi langsung dari pabrikan yang ada di negara asalnya.

Baca juga: Vendor Smartphone Wajib Punya Service Center

“Salah satu yang membuat service center milik OPPO adalah teknisi yang bersertifikasi. Setiap tahun kita melakukan pelatihan dan sertifikasi teknisi yang diawasi langsung oleh pabrik,” ungkap Aryo.

Lebih lanjut dijelaskan Aryo, bukan hanya teknisi saja yang mendapatkan sertifikasi, seluruh staf yang ada di OPPO service center juga mendapatkan sertifikasi untuk memastikan pelayanan yang diberikan memberikan hasil yang memuaskan bagi pelanggan.

Selain itu, semua service center sebanyak 117 tersebut lebih lanjut dijelaskan oleh Aryo semuanya dikelola sendiri oleh OPPO Indonesia. Dengan demikian ketersediaan dan kualitas suku cadang yang dibutuhkan untuk perbaikan dapat dijaga dengan baik.

“Dengan dikelola sendiri, koordinasi dengan pabrik lebih mudah baik untuk keteresediaan suku cadang atau pun kualitasnya. Kalau ada cacat sedikit kita tinggal kembalikan ke pabrik dan langsung diganti dengan yang baru,” tegas Aryo.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...