Sabtu, Juli 27, 2024

Poco Hadirkan Rangkaian Acara Spesial Lewat #Poconyaberaksi

Techbiz.id – Memanfaatkan momen akhir tahun 2021, Poco menggelar kampanye #POCOnyaBeraksi dengan menghadirkan serangkaian acara spesial. Program kampanye ini ditunjukkan untuk menginspirasi Poco Fans agar dapat menjadi pahlawan bagi dirinya sendiri.

“Kami di Poco selalu percaya bahwa, untuk dapat meraih mimpi besar harus dimulai dengan aksi kecil yang nyata. Karenanya, kami selalu bercita-cita untuk mengembangkan produk-produk teknologi dengan performa ekstrim dan harga ekstrim.” kata Head of Marketing Poco Indonesia, Andi Renreng, Rabu (10/11/2021).

“Tidak berhenti di situ, semangat ini juga yang mendorong kami untuk menginisiasi kampanye #POCOnyaBeraksi yang bertujuan untuk mengajak Poco Fans agar dapat berani beraksi dan melibas tantangan, walau terhalang kondisi dan rintangan yang dihadapi,” imbuhnya.

Kampanye #POCOnyaBeraksi akan menghadirkan beragam kegiatan menarik bagi Poco Fans, mulai dari social media competition, roadshow, giveaway, serta promo spesialm

Dimulai dengan pesta diskon spesial 11.11, dimana Poco akan mengadakan promo khusus untuk beberapa produknya pada 8-12 November. Lalu dilanjutkan dengan mengadakan kompetisi bersama para Poco Icon pada 9-14 November.

Adapun para Poco Icon itu berasal dari berbagai latar belakang yang berbeda, seperti Ari Lesmana (vokalis band Fourtwnty), Poppy Sovia (aktris), Ecko Show (rapper), dan masih banyak lagi.

Baca juga: Poco Tebar Harga Khusus di Harbolnas 11.11, Ini Daftarnya

Selain itu, kampanye #POCOnyaBeraksi juga menghadirkan beragam kegiatan menarik bagi Poco Fans, antara lain Instagram Reels Competition, Roadshow, Online Exhibition, dan MV bersama Tuan Tigabelas, Giveaway, #POCOnyaPromo 11.11 Live Streaming, Payday, POCO M3 Pro 5G Special Box Edition, serta #POCOnyaPromo 12.12

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...