Jumat, April 26, 2024

BNPB Konfirmasi Donasi Rp100 Miliar dari TikTok

Techbiz.id – Doni Monardo, ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, mengkonfirmasi donasi dalam bentuk uang tunai sebesar Rp100 Miliar dari TikTok.

“Kami telah menerima uang tunai sebesar Rp 100 miliar dari TikTok yang akan menjadi kontribusi nyata bagi tenaga kesehatan di Indonesia,” ungkap Doni.

Sebelumnya, pada hari Kamis, 9 April 2020, TikTok Indonesia secara simbolis menyerahkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp100 miliar rupiah kepada BNPB, sebagai kontribusi TikTok mendukung upaya pemerintah dalam menanggulangi pandemi COVID-19.

Donasi dari TikTok akan digunakan untuk pengadaan alat kesehatan medis serta santunan kepada keluarga yang ditinggalkan akibat COVID-19.

TikTok berharap donasi tersebut berkontribusi dalam percepatan penanganan COVID-19 dan membantu tenaga kesehatan sebagai garda terdepan dalam perjuangan ini.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...