Sabtu, April 27, 2024

Kuartal I-2020 Netflix Diunduh 59 Juta Kali

Techbiz.id – Menutup kuartal pertama tahun 2020, layanan video streaming Netflix catatkan unduhan terbanyak pada kuartal pertama di 2020.

Platform video on demand itu mencapai lebih dari 59 juta unduhan. Angka ini pun berhasil mendorongnya memimpin diantara layanan sejenis, seperti Amazon Prime, Disney+ dan YouTube, dikutip dari Reuters, Sabtu (4/3).

Disisi lain, YouTube berhasil meraup 110 juta dolar AS dari total pengeluaran pengguna dalam platformnya selama periode yang sama. Terbukti, ini merupakan yang pendapatan tertinggi di antara Aplikasi Streaming secara global.

Baca juga: Netflix Diminta Perlambat Streaming

Meskipun begitu, Youtube Kids masih unggul disisi durasi waktu pengguna. Hal ini tak heran, lantaran sejumlah negara telah menerapkan lockdown ataupun sekedar belajar dari rumah yang memungkinkan banyak waktu luang.

Sayangnya, laporan tersebut tak memuat durasi waktu masing-masing platform, termasuk perolehan dari Youtube Kids. Laporan tersebut hanya menyebutkan Platform Twitch sebagai salah satu Aplikasi seluler yang paling banyak diunduh secara global, dengan pendapatan sekitar 20 juta dolar.

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...