Jumat, April 26, 2024

realme UI 3.0 Resmi Dirilis, Ini HP yang Akan Kebagian Update

Techbiz.id – realme resmi meluncurkan sistem antarmuka smartphone terbarunya yaitu realme UI 3.0. Versi terbaru ini akan hadir di sejumlah handphone (HP) realme dengan menghadirkan banyak fitur terbaru yang dikembangkan dari Android 12

“realme UI 3.0 mengusung slogan ‘Seamless Fun’ yang menawarkan performa desain fluid spasial. Sebagai tech trendsetter, realme menyesuaikan kebutuhan anak muda dengan menciptakan versi UI terbaru ini.” ungkap Palson Yi selaku Direktur Marketing realme Indonesia, melalui keterangan resminya, Rabu (13/10/2021).

Berbeda dengan kakaknya, realme UI 2.0, desain realme UI 3.0 semakin ekspresif, layout yang lebih teratur, dan pengalaman antarmuka secara keseluruhan lebih fluid atau lancar.

Satu hal yang paling terlihat adalah tampilan icon antarmuka sepenuhnya semakin fresh dengan desain baru 3D. Tak hanya ikon, mulai dari simbol, font hingga layout diperbarui, sehingga menghasilkan visual yang semakin nyaman dilihat oleh pengguna.

realme UI 3.0 mendukung kustomisasi warna tema global, dimana pengguna dapat memilih salah satu warna favorit mereka sebagai warna tema AOD yang telah ditingkatkan. Pengguna juga dapat mengunggah foto mereka, dan menikmati desain AOD yang unik dan semakin personal.

Menariknya, realmeow, maskot dari realme hadir di realmeow on Display dengan beragam pilihan sesuai selera pengguna. Terdapat pula berbagai Omoji yang bisa mengekspresikan banyak hal, seperti hantu, makanan, objek dari kehidupan sehari-hari, dan semua yang dapat mewakilkan mood pengguna.

Peningkatan sistem operasi realme ini tak terlepas dari teknologi AI Smooth Engine disematkan di realme UI 3.0. Teknologi ini memberikan pengalaman lebih ringan dengan mengurangi penggunaan memori sebesar 30%, meningkatkan kinerja peluncuran aplikasi secara keseluruhan sebesar 10%, dan meningkatkan masa pakai baterai sebesar 12%.

Pada saat yang sama, animasi dioptimalkan dengan lebih baik dan semakin atraktif. Dengan demikian, akan menjadi lebih lancar dan menarik bagi pengguna.

Floating Window 2.0 juga diusung ke realme UI 3.0, sehingga pengguna dapat membuka lebih dari satu aplikasi secara bersamaan tanpa mengurangi produktivitas dan mendukung kegiatan anak muda yang serba cepat.

Baca juga: Daftar Produk realme yang Diskon di Harbolnas 10.10

Fungsi privasi juga ditingkatkan untuk memastikan bahwa data dan informasi pribadi pengguna lebih aman dari sebelumnya.

Terdapat fitur Subtitle Stitching baru yang memungkinkan pengguna berbagi gambar atau video favorit secara pribadi. Untuk berbagi momen kehidupan dengan aman, pengguna dapat menghapus informasi lokasi foto dan data fotografi, termasuk stempel waktu, model kamera, dan pengaturan.

Lebih banyak batasan untuk izin aplikasi juga ditambahkan di realme UI 3.0. Dalam hal data lokasi, misalnya, lokasi non-spesifik digunakan untuk menjaga privasi lokasi.

Selanjutnya, representasi bergambar memungkinkan konsumen untuk memperhatikan aktivitas privasi aplikasi. Pengguna dapat melihat penggunaan izin aplikasi dalam grafik, daftar izin aplikasi, dan informasi terperinci tentang penggunaan aplikasi tertentu, yang memungkinkan untuk mengatur penggunaan privasi di semua aspek.

Lalu apa saja HP realme yang akan kebagian update fitur-fitur terbaru realme UI 3.0? Berikut daftar serta jadwal peluncurannya:

Oktober 2021

  • realme GT

Desember 2021

  • realme GT Master Edition
  • realme 8 Pro

Q1, 2022

  • realme X50 Pro 5G
  • realme 7 Pro
  • realme 8
  • realme C25
  • realme C25s

Q2, 2022

  • realme X3 SuperZoom
  • realme 8 5G

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...