Selasa, April 30, 2024

Android Pie Hinggap di Black Shark 1

TechBiz – Black Shark, hari ini mengumumkan bahwa kini semua pengguna Black Shark 1 dapat melakukan proses pembaruan over the air (OTA) ke Android Pie. Rilis pembaruan ini baru saja dilakukan dan akan segera hadir pada setiap unit Black Shark 1 di seluruh dunia.

Android Pie (Android 9) hadir dengan beberapa fungsi, pembaruan dan optimalisasi terbaru. Black Shark dengan bangga membawa fitur-fitur ini kepada pengguna:

• Versi SharkSpace terbaru, dan sebuah desain antarmuka yang baru.

• Fitur GamerStudio terbaru yang membuat pemain dapat menyesuaikan berbagai preferensi mereka terhadap lima aspek performa audio layar sentuh dan jaringan.

• Versi 3.0 GameDock terbaru.

Dengan pembaruan Android Pie ini, Black Shark membawa pengalaman mobile gaming yang tak terlupakan lagi yang mencakup:

• Screen Recorder – Dengan fitur ScreenRecorder, para gamer dapat merekam konten dan suara di tampilan layar dan membagikannya ke teman-teman dan komunitas.

• Koneksi Wifi and hotspot secara bersamaan – Baik saat bermain maupun bekerja, pengguna Black Shark 1 kini dapat berbagi jaringan Wifi melalui fungsi hotspot. Cara yang baik untuk terus terhubung dengan jaringan kualitas yang tinggi sambil memberikan akses tersebut untuk orang lain.

• FaceUnlock – Fitur baru ini membuat pengguna Black Shark 1 lebih mudah untuk membuka ponsel pintar mereka, dengan langkah tambahan keamanan untuk melindungi data pengguna.

• Gamer Studio – Para gamer sekarang dapat mengganti pengaturan diGame studio untuk bermain dengan cara yang lebih personal

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...