Jumat, April 26, 2024

Butuh Waktu, iPhone Lipat Diprediksi Hadir Paling Lambat 3 Tahun Lagi

Techbiz.id – Di tengah derasnya informasi mengenai iPhone 13, ponsel lipat Apple muncul mengiringi arus tersebut. Laporan terbaru menyebutkan iPhone lipat ini diprediksi bakal hadir lebih lama, paling lambat dalam 3 tahun ke depan.

Menurut analis populer Apple, Ming-Chi Kuo, Apple akan meluncurkan smartphone lipat pertamanya pada tahun 2023. Ini sejalan dengan prediksi yang juga diungkap oleh Mark Gurman.

iPhone lipat apple

Sebagaimana dilansir dari Gizchina (3/8), dirinya mengklaim bahwa ponsel lipat pertama milik Apple itu tak akan hadir dalam waktu dekat, meski perusahaan saat ini tengah aktif mengembangkan iPhone lipat tersebut.

Baca juga: Sederet Bocoran iPhone Lipat: Dari Desain Hingga Jumlah Unit

Bahkan, prototipe dari ponsel lipat Apple itu dikatakan sudah siap. “Apple akan melakukan ini pada akhirnya, tetapi itu akan memakan waktu setidaknya dua atau tiga tahun.” ucap Gurman.

Lebih lanjut, iPhone lipat diperkirakan membawa layar seluas 7 atau 8 inci. Perangkat ini disinyalir akan mengadopsi model lipat layaknya Samsung Galaxy Z Flip.

Namun, hingga kini belum ada konfirmasi dari Apple mengenai model lipat yang akan diusungnya. Ini juga termasuk jadwal peluncuran perangkat tersebut.

Guna memastikan keduanya, kita nantikan terus update berikutnya di Techbiz.id!

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...