Sabtu, April 27, 2024

Segera! realme C55 NFC Bakal Ganggu Pasar Ponsel Indonesia

Techbiz.id – realme tengah menyiapkan kejutan baru dengan menghadirkan produk Champion di lini C Series, yakni realme C55 NFC. Indonesia akan menjadi negara pertama bagi realme C55 NFC yang akan diluncurkan pada tanggal 7 Maret mendatang.

realme C55 NFC diklaim akan hadir dengan fitur-fitur Champion yang tidak dapat ditemukan pada produk lain di segmennya: Champion Camera, Champion Memory, Champion RAM, Champion Charge, dan Champion Design. 

realme C55 NFC akan menghadirkan satu-satunya 64MP Champion Camera dan 256GB Champion Memory di segmen harganya, serta 3 fitur Champion lainnya, antara lain RAM 16GB, pengisian daya 33W SUPERVOOC, dan Sunshower Design yang stylish dan trendi. realme C55 juga akan menjadi produk pertama dari realme C Series yang dilengkapi dengan NFC.

“Indonesia merupakan pasar yang penting bagi realme, oleh karena itu kami akan meluncurkan realme C55 NFC di sini untuk pertama kalinya di dunia. Kami sangat senang dapat mempersembahkan realme C55 NFC dengan lima fitur Champion yang tidak dapat ditemukan di kompetitornya kepada anak muda Indonesia,” ungkap Michonne Wang, Marketing Director realme Indonesia.

Smartphone ini dikatakan Michonne akan menjadi awal untuk mengubah pandangan terhadap realme C Series melalui resolusi kamera terbesar dan memori penyimpanan terbesar di kelasnya. Selain itu, realme juga telah menyiapkan fitur NFC yang pertama di C Series untuk pengguna Indonesia.

Bawa 5 Fitur Champion ke Segmen Entry-Level

Sebagai Champion di kelasnya, realme C55 NFC membawa spesifikasi terdepan di segmennya yang melebihi ekspektasi para pengguna di segmen harganya. Di sektor kamera, realme C55 NFC mengusung konfigurasi 64MP terbaru yang akan memberikan pengalaman memotret ala smartphone kelas atas.

realme C55 NFC menawarkan kapasitas memori penyimpanan terbesar di segmennya dengan ROM 256GB. Selain itu, smartphone ini juga menawarkan RAM hingga 16GB untuk mendukung berbagai kegiatan multitasking tanpa hambatan.

Untuk menciptakan desain yang premium, realme terus mencari inspirasi dari alam di mana kali ini realme mengambil inspirasi dan elemen-elemen alam yang membuat realme C55 NFC menjadi lebih dinamis dan imajinatif. Berkat inspirasi yang indah dari alam, realme C55 NFC menghadirkan desain inovatif dalam dua opsi warna: Sunshower dan Rainy Night.

Baca juga:

Terkait

Artikel Terkait

Memajukan Potensi Digital Bersama Gerakan 100% untuk Indonesia

Techbiz.id - Akses internet merupakan salah satu sarana terbaik untuk membuka berbagai peluang baru bagi masyarakat. Tergantung bagaimana pemanfaatannya,...